SURAT cinta mungkin telah banyak dilupakan oleh
banyak orang saat ini. Padahal, surat cinta justru lebih memiliki kesan
mendalam bagi pasangan yang sedang memadu kasih.
Oleh karena itu, tak ada salahnya jika Anda mencoba untuk menuliskan sebuah surat cinta agar jalinan asmara semakin kuat. Namun, jika Anda bingung menuliskan sebuah surat cinta untuk pasangan, simak ulasan berikut, seperti dilansir Thethirdage.
Menggunakan tulisan tangan
Dalam menulis surat cinta, pastikan semuanya ditulis dengan tulisan tangan. Tulisan dengan huruf yang diketik, tentu maknanya akan sedikit daripada yang Anda tulis sendiri.
Tuliskan kenangan yang ada
Jika bingung bagaimana memulainya, Anda bisa menulis tentang kenangan yang ada di antara kalian. Misalnya saja, saat pertama kali bertemu atau hal paling berkesan yang pernah terjadi.
Sematkan kata-kata pujian
Jangan takut akan dibilang “menggombal”. Sebab, setiap kata di surat cinta harus memiliki arti yang dalam. Misalnya seperti kalimat, “Aku tidak bisa melepaskan tatapan mata cokelatmu yang indah,” akan lebih baik daripada hanya menggunakan kalimat, “Lamu punya mata yang indah”.
Gunakan bahasa yang umum
Pastikan semua kata-kata yang tertuang dalam surat cinta tersebut merupakan cerminan dari perasaan Anda. Gunakan bahasa yang umum, namun tak perlu terlalu resmi. Sebab, Anda menulis surat cinta itu hanya untuk meraih perhatian pasangan, bukan memenangkan penghargaan menulis. Jika Anda tidak bagus menuliskan kata-kata, boleh juga mengambil lirik lagu atau kata-kata dalam film. Namun, pastikan itu berhubungan dengannya.
Review
Sebelum mengirimkan padanya, ada baiknya Anda membaca sekali lagi. Jika tidak yakin dengan isinya, Anda bisa meminta tolong pada teman untuk menilai tulisan surat cinta Anda
Posting Komentar